Jangan Tidur Bersama Smartphone, Ini Bahayanya!


Di era serba modern ini, gadget memegang peranan penting dalam kehidupan manusia. Bahkan, sebagian orang beranggapan bahwa dirinya tidak bisa lepas dari pengaruh gadget. Mulai dari bangun tidur hingga kembali tidur di malam hari, gadget seakan jadi kebutuhan dan tak bisa lepas dari genggaman.


Namun, perlu diwaspadai bahwa penggunaan smartphone yang berlebih dapat memberi dampak buruk bagi kesehatan. Apalagi bila diletakkan di dekat tubuh saat sedang tidur.

Tidur bersama dengan smartphone dapat merusak mata. Ahli mata mengatakan, saat mata terpapar layar smartphone terus menerus, retina dapat mengalami macular degeneration yang dapat menyebabkan kebutaan.

Tak hanya dapat merusak mata, tidur bersama smartphone juga dapat menyebabkan kanker. Hal ini dikarenakan kekurangan melatonin. Hormone melatonin berfungsi merangsang tubuh untuk merasakan kantuk dan tertidur dengan nyenyak.

Kekurangan melatonin ini bisa membuat seseorang lebih rentan terkena penyakit. Menurut National Library of Medicine Amerika Serikat, kekurangan hormon ini dapat membuat seseorang lebih rentan terserang kanker payudara, ovarium, dan prostat.

Pemilik smartphone yang membiarkan ponsel mereka berada di tempat tidur juga dapat terkena hypervigilance. Hypervigilance adalah suatu gejala di otak yang membuat seseorang mengalami ketegangan dan kewaspadaan terus menerus.

“Untuk mendapatkan tidur malam yang baik, Anda harus merasa aman dan tidak khawatir tentang apa pun. Dengan ponsel yang berada di dekat Anda pada malam hari, secara sadar Anda ingin menggunakan ponsel itu. Otak akan memantau situasi dan tidur Anda, tidur akan menjadi lebih mudah terganggu,” ujar Dr Neil Stanley dari Leeds University.

Tak hanya sampai di situ saja, cahaya pada layar smartphone juga dapat menyebabkan gangguan ritme alami tubuh seseorang dan menipu tubuh manusia sehingga menganggap waktu masih siang.

Ternyata hal yang sering kita anggap sepeleh ini benar-benar harus diwaspadai ya sobat. Karena jika tidak, maka akan sangat membahayakan kesehatan tubuh kita. Sebaiknya jauhkan smartphone dari tempat tidur kita saat kita sedang tertidur. Atau jika tidak ingin terganggu, sebaiknya matikan saja dan nyalakan kembali ketika sudah bangun tidur. Dengan begitu, tidur akan lebih nyenyak dan kita bisa terhindar dari bahaya-bahaya tersebut.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jangan Tidur Bersama Smartphone, Ini Bahayanya!"

Posting Komentar