Cara Praktis Jago Menggambar Tanpa Perlu Kursus Formal



Menggambar merupakan keterampilan umum yang diajarkan sejak usia dini baik di sekolah maupun di tempat kursus. Tak semua orang memiliki jiwa seni, tapi hampir semua orang pernah menggambar meski hanya sekali dalam hidupnya.

Menggambar juga merupakan suatu kegiatan yang menyenangkan dan berguna untuk sarana belajar. Jika keterampilan ini diasah dan dikembangkan, maka menggambar bukan hanya menjadi hobi, tapi bisa menjadi sesuatu yang banyak mendatangkan manfaat.

Namun, bagi sebagian orang yang tidak memiliki bakat menggambar, aktivitas ini tidak menjadi sesuatu yang menarik dan menyenangkan baginya. Karena mereka menganggap, ia tak akan bisa menghasilkan gambar yang bagus meski sudah berusaha keras untuk bisa menggambar sebaik yang ia bisa. Benar nggak kira-kira?

Bagi sebagian orang yang lain yang sama-sama tidak memiliki bakat dalam menggambar, kemampuan ini akan didapat jika terus berlatih dan hasilnya akan semakin lebih baik jika jam terbang juga semakin banyak.
 
Cara Praktis Jago Menggambar Tanpa Perlu Kursus Formal

Makanya tak heran jika banyak orang tua yang mengirim anaknya untuk les gambar, atau bahkan orang-orang yang sudah dewasa pun rela mengeluarkan biaya untuk bergabung dalam sekolah atau kursus menggambar agar pandai dalam menggambar. Tapi, ini tentunya butuh waktu dan biaya yang tak sedikit.

Bagi sobat yang ingin jago menggambar, tapi tidak memiliki waktu yang cukup serta tak ingin mengeluarkan banyak biaya, kamu bisa belajar menggambar secara autodidak atau belajar sendiri di rumah. Caranya? Ikuti tips-tips berikut ini yang dirangkum dari wikihow :

1. Menggambarlah dari sesuatu yang paling dekat denganmu


Tak perlu menggambar sesuatu yang rumit. Kamu cukup menggambar sesuatu yang ada di sekitarmu. Menggambar sesuatu dari yang paling dekat denganmu akan membuatmu tanganmu semakin luwes dan terbiasa dalam membuat suatu gambar.

2. Kamu dapat mencari contoh dari internet


Tak ada yang tak melarang untuk membuka internet dan meilhat banyak contoh gambar dari sana. Kamu bisa mencari gambar-gamabr yang kamu inginkan, dan bisa belajar menggambar dari sana. Awalnya mungkin kamu akan meniru, tapi lama-kelamaan ide menggambar akan muncul dan kamu bisa langsung menuangkan idemu itu dalam kertas dan menggambarnya sendiri.

3. Cobalah dengan menggunakan banyak peralatan


Jangan melulu menggunakan pensil. Sesekali cobalah untuk menggambar dengan menggunakan bolpoin, crayon, atau mungkin cat air. Pasti seru!

4. Perhatikan teknik menggambar


Kamu bisa mulai belajar teknik agar gambarmu terlihat hidup dengan mempertahankan teknik gambar. Teknik tersebut diantaranya adalah, shape, round, shading, shadowing, lines dan lain sebagainya.

5. Perhatikan pula komposisi warna


Bila kamu ingin mewarnai gambarmu, kamu juga harus mulai belajar tentang komposisi warna agar warna yang kamu aplikasikan di dalam gambarmu akan membuat hasilnya jauh lebih indah.

6. Pilih tempat yang nyaman untuk menggambar


Tempat juga mempengaruhi kenyamanan dalam menggambar. Dan nyaman tidaknya kamu dalam menggambar akan sangat mempengaruhi hasil gambarmu nanti.

7. Setelah memilih sesuatu yang paling dekat denganmu, cobalah untuk menggambar sesuatu yang paling kamu sukai


Akan ada suatu perasaan yang berbeda ketika kamu nanti menggambar sesuatu yang kamu senangi. Selain berusaha agar hasilnya nanti bagus, kamu pun akan puas jika nanti hasilnya benar-benar bagus.

8. Praktek dan praktek


Tak ada gunanya semua teori bila kamu malas berlatih. Terus latihlah keluwesan tanganmu untuk mendapatkan gambar-gambar yang indah dan pastinya akan meberimu kepuasan tersendiri.

So, selamat belajar menggambar dan latihlah kreatifitas untuk menghasilkan suatu karya yang luar biasa. Good luck guys…


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Praktis Jago Menggambar Tanpa Perlu Kursus Formal"

Posting Komentar