Jangan Pikir Menjadi Indigo Itu Enak, Faktanya Mereka Lebih Menderita daripada Orang Normal

Terlahir sebagai orang Indigo merupakan sebuah takdir yang mau tidak mau harus diterima. Indigo adalah sebutan bagi orang yang memiliki kemampuan khusus. Tanpa sadar orang Indigo mampu melakukan sesuatu yang tidak wajar yang tidak bisa dilakukan oleh orang normal.


Keistimewaan yang dimiliki oleh orang Indigo sangat banyak, salah satunya adalah dapat merasakan ataupun melihat sesuatu yang akan terjadi di masa depan, ada juga yang dapat melihat sosok hantu, dll. Tetapi dibalik keistimewaan orang Indigo, ternyata mereka sangat menderita. Apa ya yang membuat orang Indigo menderita? Berikut ini penyebabnya.

1. Kemarahan yang hebat


Marah merupakan hal yang wajar ketika emosi sedang berada di puncaknya. Tetapi bagi seorang Indigo, kemarahan akan nampak sangat menakutkan jika ia telah sadar akan perilakunya yang aneh dan hal hal yang membuatnya merasa akan dunia ini tidak wajar. Orang indigo bisa saja marah terhadap dirinya sendiri, bahkan bisa saja marah kepada orang lain. Maka mengendalikan emosi sangat sulit dilakukan oleh orang yang tergolong Indigo.

2. Sakit kepala akut


Terlalu banyak pikiran membuat kepala terasa sakit dan pusing. Sama halnya dengan Indigo, orang indigo setiap hari akan merasakan sakit kepala hingga mereka mempunyai sakit kepala akut. Karena di dalam benak dan pikirannya ia akan bertanya tanya kenapa harus ia yang menjadi indigo, kenapa bukan orang lain? Mungkin itulah penyebab dari sakit kepala yang tak kunjung hilang.

3. Susah untuk tidur


Saat ingin beristirahat dan memejamkan mata, orang indigo akan sulit untuk mrlakukannya. Karena hal aneh seperti suara-suara yang mengganggu, penampakan-penampakan, melihat penderitaan alam, sukma yang berjalan kemana-mana, dan pemikiran-pemikiran idealis yang menuntut perwujudan membuat seorang anak indigo susah untuk tidur.

4. Dijauhi teman-teman


Orang Indigo biasanya tidak punya teman dan terlihat sendirian. Karena beberapa orang beranggapan dan enggan mendekati Indigo karena merasa takut akan tertular atau mendapat peristiwa yang aneh. Padahal indiogo bukanlah seperti penyakit yang bisa menular pada orang lain. Namun, hal ini seperti ini akan membuat orang indigo dijauhi dari pergaulan teman sebayanya.

Setelah tahu betapa menderitanya orang indigo, alangkah baiknya jika kita lebih beryukur karena tidak diberi ‘Kelebihan’ itu. Tapi, kamu juga jangan menjauhi teman kamu yang indigo ya. Karena mereka sebenarnya sama seperti kita, hanya saja mereka memiliki kemampuan yang tidak sama seperti kita atau orang normal pada umumnya. Justru mereka harus mendapatkan perhatian dan dukungan untuk bisa mengendalikan kemampuannya itu dan menggunakannya untuk hal yang positif. Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jangan Pikir Menjadi Indigo Itu Enak, Faktanya Mereka Lebih Menderita daripada Orang Normal"

Posting Komentar