Rumah Mewah Ini Bisa Mengapung di Sungai Lho...

Orang-orang yang berada di sekitar Tower Bridge, London dikejutkan dengan kemunculan sebuah rumah yang mengambang di sungai Thames pada Senin, 18 Mei 2015 kemarin. Banyak di antara mereka yang bertanya-tanya, apakah yang mengambang itu benar-benar sebuah rumah atau perahu.
Rumah Mewah Ini Bisa Mengapung di Sungai
Seperti yang terlihat, itu adalah sebuah bangunan rumah apung yang memang sengaja dibuat oleh London Airbnb yang dapat dilihat dari Tower Bridge. Pada pelayaran perdananya hingga Sabtu depan, rumah itu akan meluncur melewati Gedung Parlemen dan London Eye.

Seperti rumah pada umumnya, rumah apung ini memiliki dua kamar tidur, ruang kerja, sebuah ruang tamu, serta kamar mandi. Pada halaman rumah, ad ataman yang dilengkapi dengan rumput asli, pohon apel, serta sebuah rumah anjing.

Beratnya berkisar 70 ton dengan panjang delapan meter. Struktur bangunannya dibangun oleh perusahaan Star Events selama empat bulan terakhir.

Tamu yang berkunjung ke rumah apung ini akan dimanjakan dengan pemandangan yang tak tertandingi dari semua landmark sungai di kota London. Semuanya bisa dinikmati dalam perjalanannya menyusuri Sungai Thames.

Rumah ini juga akan melewati beberapa daerah, seperti Westminster, Chelsea, dan Canary Wharf. Setiap menyeberangi daerah itu, aka nada semacam acara pesta di rumahitu. Rumah apung itu juga akan membuka pintu bagi satu orang pemenang yang beruntung dan tiga tamu yang kan menginap pada hari Jumat.

Para tamu di rumah apung tersebut juga bisa menikmati perawatan spa, merasakan pengalaman makan ala restoran pribadi. Menurut Manager Kota, James McClure, rumah apung adalah perayaan paling mewah dari program berbagi rumah dan pengalaman wisata yang tak terlupakan di Inggris.

Wah, kayaknya seru juga ya sobat artikelnine.blogspot.com kalau kita menjadi salah satu tamu di rumah apung tersebut. Admin juga mau tuh..hehe… Ada yang mau juga?

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Rumah Mewah Ini Bisa Mengapung di Sungai Lho..."

Posting Komentar