Sedih sekali jika sekarang ini melihat anak-anak sekolah yang dengan mudahnya bolos dari sekolah tanpa alasan apapun. Berangkat dari rumah, memakai seragam lengkap dengan tas dan buku-bukunya, berpamitan ke orang tua dan mendapat uang saku. Setelah itu, bukannya masuk ke sekolah dan belajar, malah mampir ke tempat-tempat hiburan seperti warnet atau rental PlayStation (PS).
Padahal di tempat lain, banyak anak-anak yang kurang beruntung yang memimpikan untuk bisa bersekolah. Banyak juga yang harus berkorban tenaga, waktu, bahkan bertaruh nyawa hanya demi bisa mendapatkan pendidikan di sekolah.
Seperti anak-anak ini, saat sebuah jembatan di Wuzhou, Guangxi runtuh akibat banjir, namun tak membuat semangat anak-anak ini juga ikut runtuh. Mereka tetap saja melewati jembatan runtuh itu untuk pergi sekolah. Meski, hal ini sangat beresiko dan membahayakan nyawa mereka, namun semangat untuk bersekolah mampu mengalahkan rasa takut itu.
Anak-anak itu lebih memilih melewati jembatan runtuh tersebut daripada lewat jalan lain yang lebih berbahaya dan beresiko tinggi.
Sejak runtuh akibat bulan Januari lalu, pihak pemerintah masih belum mengambil tindakan untuk memperbaiki jembatan yang runtuh tersebut. Sementara itu, penduduk setempat juga masih menggunakan jembatan itu untuk menyeberang ataupun bepergian.
Sebenarnya, hal seperti ini juga terjadi di daerah pelosok di Indonesia. Anak-anak sekolah yang memiliki semangat yang tinggi untuk menuntut ilmu harus rela menempuh perjalanan jauh dengan medan yang sulit untuk dilalui, seperti melewati jembatan tali atau menyebrang sungai untuk bisa sampai ke sekolah tempat di mana mereka bisa mendapatkan pendidikan.
Melihat semangat anak-anak ini yang tak kenal rasa takut dalam hal melawan bahaya demi mendapat pendidikan, masihkah kalian tidak bersyukur dan punya keinginan untuk bolos sekolah? Semoga kisah ini bisa menjadi renungan bagi anak-anak sekolah agar mereka tak menyia-nyiakan waktu mereka untuk hal-hal yang tidak berguna, serta membangkitkan semangat mereka untuk rajin menuntut ilmu di sekolah.
0 Response to "Jembatan Runtuh Tak Halangi Semangat Anak-anak Ini Untuk Tetap Sekolah"
Posting Komentar