Video : Untuk Bersyukur Tak Harus Menunggu Memiliki Segalanya



Banyak sekali orang di dunia yang hidupnya selalu mengeluh padahal ia sudah memiliki segalanya. Adapula yang mengeluh karena ia merasa tidak punya apa-apa dan merasa dilahirkan sebagai seseorang yang kurang beruntung.

Memang pada hakikatnya manusia memiliki sifat yang selalu merasa tidak pernah puas ataupun cukup atas apa yang ia miliki. Dan hal itu dianggap wajar oleh kebanyakan orang. Namun, di sini yang membuat seseorang itu merasa puas dan selalu berkecukupan adalah bagaimana caranya ia selalu bersyukur atas nikmat yang telah diberikan Tuhan untuknya. Apapun itu, jika disyukuri maka segalanya akan terasa cukup dan membuatnya lebih bahagia.

Ilustrasi anak laki-laki miskin dan anak laki-laki kaya

Seperti sebuah cerita dalam video pendek di bawah ini. Cerita tentang seorang anak laki-laki miskin. Ia mengenakan setelan yang lusuh, dan sepatu yang ia pakai terdapat sobekan menganga di bagian depan. Anak laki-laki itu duduk di bangku taman dengan raut wajah sedih.

Kemudian ia berjalan-jalan. Di bangku taman yang lain, ada seorang anak laki-laki lain sedang duduk sendirian. Pakaian yang ia kenakan sangat bagus. Anak laki-laki yang tadi lalu duduk di sampingnya. Memperhatikan anak laki-laki yang ada di dekatnya. Terlihat matanya menatap sepatu yang dikenakan anak itu. Sepatunya begitu bagus dan bersih.

Anak laki-laki yang duduk di dekatnya itu pun menyapanya. Tapi, sepertinya ia merasa sangat minder dan ia pun kemudian pergi begitu saja tanpa membalas sapaan anak itu terlebih dahulu. Ia lalu duduk di bawah pohon besar. Ia melepas sepatunya, dan memakaikannya pada kedua tangannya. Lalu ia seakan bermain dengan sepasang sepatu butut itu, seakan mereka bisa bicara.

Entah apa yang membuatnya senang dan kembali bersemangat. Tiba-tiba ia berlari ke sana kemari mengitari pohon-pohon dan melompat-lompat riang dengan memakai sepatu bututnya tersebut. Tak ada lagi raut wajah sedih yang terlihat darinya dan ia nampak begitu bahagia dengan apa yang ia miliki saat ini. Sementara di sisi lain, anak laki-laki yang tadi duduk bersamanya didatangi oleh seorang wanita yang membawa kursi roda. Ternyata anak itu tidak dapat berjalan dan harus menggunakan kursi roda ke mana pun ia pergi.



Dari video tersebut dapat kita ambil hikmahnya. Bahwa untuk bersyukur tak harus memiliki segalanya. Udara yang kita hirup, kesehatan, kebebasan, ketenangan, keluarga, dan apapun yang ada pada diri kita, itulah nikmat yang harus kita syukuri. Karena terkadang kita selalu menginginkan hidup seperti orang lain, padahal orang lain lebih menginginkan kehidupan seperti yang kita jalani. Hanya dengan mensyukurinya hidup kita akan sempurna dan selalu terasa cukup.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Video : Untuk Bersyukur Tak Harus Menunggu Memiliki Segalanya"

Posting Komentar