Facebook masih menjadi media sosial terpopuler hingga saat ini. Penggunanya mencapai miliaran orang dari seluruh dunia. Tak heran jika menjadikan perusahaan raksasa ini menempati peringkat kedua di bawah Google dalam Alexa.
Seperti tujuannya, Facebook dapat membantu seseorang untuk menemukan banyak teman dari mana saja. Tak hanya itu, banyak yang berhasil mendapatkan pacar ataupun menjadi pasangan suami istri yang berawal dari media sosial ini. Tapi, terkadang Facebook juga bisa menjadi pemicu keretakan suatu hubungan.
Patah hati di Facebook |
Banyak kasus-kasus perselingkuhan yang awalnya terjalin melalui Facebook. Sehingga membuat pasangan kekasih saling berpisah.
Jika sudah seperti itu, sebaiknya kamu jangan mengakses Facebook, karena akan membuatmu gagal move-on dari mantan dan membuat kamu lebih patah hati saat menjelajahi Facebook dan melihat foto-foto mantanmu bermesraan dengan pacar barunya.
Tapi, buat kamu yang lagi patah hati, kamu tidak perlu khawatir lagi dan buru-buru menutup akun Facebookmu atau bahkan melakukan sesuatu yang ekstrem yaitu memblokir mantanmu dari pertemananmu.
Tak lama lagi, patah hati akibat putus cinta tak akan terasa terlalu menyakitkan di Facebook.
Jaringan sosial media terbesar dunia ini tengah mencoba membantu mereka yang baru saja berpisah dengan pasangannya.
Facebook menawarkan fitur baru yang dapat menjauhkan mereka yang patah hati secara konstan dari melihat postingan dan foto mantan di news feed mereka.
Terkait hal ini, Facebook akan mulai menguji coba fitur proteksi patah hati tersebut di perangkat mobile di Amerika sebelum memutuskan untuk menawarkannya ke pengguna Facebook yang berjumlah 1,5 miliar di seluruh dunia.
Fitur optional ini didesain bagi mereka yang tidak mau mengambil langkah ekstrem dengan memblokir mantan kekasih dari jaringan Facebook.
Setelah mengubah status hubungan di Facebook, pengguna juga dapat menghapus nama mereka dari postingan masa lalu yang menghubungkan mereka dengan mantan.
Ntar kalau banyak yang galau, Facebook ditutup lho sama Mark Zuckerberg |
Nah, pasti buat yang lagi galau di Facebook akibat patah hati, kamu sabar saja. Karena sebentar lagi kamu bisa segera move-on dari mantanmu, namun tetap bisa menggunakan Facebookmu tanpa perlu menghindar dari siapapun. Hmm kapan ya kira-kira fitur baru ini mulai bisa digunakan? Yap, kita tunggu saja update terbaru selanjutnya.
0 Response to "Fitur Baru Facebook Buat Pengguna yang Lagi Patah Hati"
Posting Komentar