6 Bahaya dari Minyak Zaitun Jika Salah Dalam Pemakaiannya



Sejauh ini, kita pasti sudah banyak yang mengetahui jika minyak zaitun mempunyai sejuta manfaat untuk kulit. Minyak zaitun yang sejatinya merupakan lemak bebas dibandingkan dengan minyak lainnya, bisa mengatasi iritasi pada kulit. Minyak zaitun juga bisa membantu mengobati kulit kering, bibir pecah-pecah, dan mencegah penuaan dini.
 
Minyak Zaitun

Segala sesuatu di dunia ini, selain memiliki manfaat, ada juga bahanyanya jika salah dalam penggunaannya. Sama halnya dengan minyak zaitun. Ternyata ada juga efek negatif yang bisa ditimbumlkan minyak zaitun. Minyak zaitun yang Kita beli, mungkin saja mengandung beberapa bahan kimia di dalamnya.

Untuk itu, Kita juga harus menyadari bahaya minyak zaitun pada kulit, agar Kita bisa mencegahnya. Berikut 6 bahaya minyak zaitun, seperti dilansir dari Bold Sky.

Penyebab jerawat

Menyebabkan jerawat adalah salah satu bahaya minyak zaitun. Minyak zaitun adalah minyak berat yang tidak diserap dengan mudah ke dalam kulit Kita. Oleh karena itu, minyak ini malah menciptakan lapisan pada kulit Kita. Jika Kita menggunakannya di wajah, lalu terkena debu-debu, maka bukannya membuat kulit sehat namun bisa menyebabkan jerawat.
Usahakan jika menggunakan minyak zaitun beberapa jam sebelum tidur saja, karena ketika itu Kita tidak lagi keluar rumah. Wajah Kita bisa mendapatkan manfaat yang maksimal dari minyak zaitun dan tidak menimbulkan jerawat.

Penyebab ruam kulit

Hal ini sering kali terjadi, ketika Kita oleskan minyak zaitun pada wajah. Tujuannya mungkin Kita ingin memperoleh kulit yang lebih cerah, namun jika kulit Kita berminyak, lebih baik berhenti menggunakannya. Kulit berminyak adalah hasil sekresi sebum yang berlebihan. Jika menyatu dengan zat berminyak, seperti minyak zaitun ini, bisa menyebabkan ruam kulit, kemerahan, dan gatal-gatal pada wajah. Kita tidak mau bukan?

Alergi

Ada beberapa orang yang memang mempunyai alergi terhadap minyak zaitun. Jika Kita salah satunya, lebih baik jauhi minyak zaitun walaupun minyak ini kaya manfaat bagi kulit untuk banyak orang lainnya. Ketika minyak zaitun membuat kita menghadapi reaksi yang tidak biasa, segera konsultasikan dengan dokter untuk cara mengatasinya.

Lebih baik tidak untuk bayi

Sebaiknya minyak zaitun tidak digunakan untuk bayi. Karena kita belum bisa menyimpulkan apakah bayi yang tersebut memiliki alergi terhadap minyak zaitun atau tidak. Sehingga lebih baik tidak digunakan pada bayi. Kulit bayi masih terlalu sensitif, jadi sebaiknya jangan mengambil resiko untuk memijat bayi dengan menggunakan minyak zaitun. Karena bisa saja hal ini nanti akan berbahaya bagi bayi tersebut.

Tidak baik untuk kulit berminyak

Jika kulit kita merupakan jenis kulit berminyak, maka mengoleskan minyak zaitun malah membuat kulit kita semakin berminyak. Minyak zaitun cocok untuk bagian kulit yang kering, sebagai pelembab alami bagi kulit. Asam oleic merupakan zat yang bertanggung jawab untuk permasalahan ini.

Menimbulkan komedo

Sifat berminyak dari minyak zaitun dapat menyebabkan komedo pada kulit. Kotoran, debu, dan kulit mati, bisa terjebak pada pori-pori kulit kita, sehingga bisa berpotensi tumbuhnya komedo, seperti asal muasal tumbuhnya jerawat.

6 hal yang telah di ulas di atas merupakan efek samping penggunaan minyak zaitun yang selama ini dikenal dengan kasiatnya untuk kulit. Kita bisa mencegahnya dengan tahu lebih banyak cara yang tepat untuk menggunakan minyak zaitun agar tak menimbulkan efek samping yang membahayakan bagi kulit kita. Semoga artikel ini dapat memberikan informasi bagi sobat semua sehingga dapat bermanfaat bagi yang membacanya.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "6 Bahaya dari Minyak Zaitun Jika Salah Dalam Pemakaiannya"

Posting Komentar