Masa remaja merupakan masa dimana kita mulai tertarik kepada lawan jenis. Salah satu tanda masa remaja adalah terjadinya pubertas pada seseorang. Masa itu biasanya puncaknya pada masa masa SMA, dimana kita lebih mengenal dengan yang namanya Pacaran. Pacaran adalah proses perkenalan antara dua insan manusia yang biasanya berada dalam rangkaian tahap pencarian kecocokan menuju kehidupan berkeluarga yang dikenal dengan pernikahan. Boleh sih mencari kecocokan, tapi jangan gonta ganti pasangan terus ya gaes ...
Di dalam dunia pacara pastilah ada yang namanya perselingkuhan, dan itu masih banyak terjadi di kalangan remaja saat ini. Nah bagi kamu ( wanita ) yang pernah / sering di selingkuhin oleh cowoknya, inilah beberapa penyebab cowok selingkuh :
1. Merasa Tidak Dihargai
Cowok bisa di sebut sebagai pemimpin dalam suatu hubungan. Karena, cowok cenderung merasa mempunyai kekuatan lebih. Terkadang suatu keputusan yang di ambil oleh pasangan cewek tanpa persetujuan dari pasangan cowok dapat membuat pasangan cowok merasa tidak di hargai. Bisa di ambil contoh dalam senbuah keluarga, sang istri ingin menyekolahkan anaknya ke suatu sekolah, tetapi sang istri tidak meminta pertimbangan dari suami. Pada akhirnya, sang suami pun merasa tidak di hargai dalam hubungan tersebut. Nah perasaan suami yang tidak di hargai itulah yang dapat mejadi penyebab suami mempunyai pikiran untuk mencari WIL ( Wanita Idaman Lain)
2. Pasangan Kurang Perhatian
Cowok sejatinya tidak mementingkan kondisi fisik seorang cewek. Karena, banyak di jumpa cowok selingkuh dengan cewek yang masih lebih cantik pasangan aslinya. Itu di sebabkan karena sebagian cowok lebih mementingkan perhatian seorang cewek. Oleh sebab itu, dengarkan setiap keluh kesah pasanganmu dengan wajah yang perhatian. Jangan kamu abaikan perubahan mood pasanganmu. Bisa jadi hanya dengan sikap perhatian kamu, hati pasangan akan tetap menjadi milikmu selamanya.
3. Tidak Ada Atau Hilangnya Rasa Cinta
Defenisi cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Sebuah hubungan pasti akan di dasari dengan rasa cinta. Namun, meskipun sekarang sudah tidak zamannya siti nurbaya, masih banyak di kalangan masyarakat yang menikah atau menjalin hubungan karena perjodohan. Nah, karena pernikahan atau menjalin hubungan tanpa di dasari rasa cinta itulah yang menjadi penyebab pemicu perselingkuhan. Oleh karena itu, bagi kamu pasangan cewek khususnya, tetaplah memberikan yang terbaik untuk pasanganmu.
4. Balas Dendam
Jika kamu menjadi korban perselingkahan pastilah kamu mempunyai rasa dendam yang begitu dalam. Jadi para kaum cewek yang pernah selingkuh, jangan kaget jika pasangan kamu akan selingkuh di belakangmu. Oleh karena itu, jika terdapat permasalahan kesalahfahaman selesaikanlah secara baik baik dengan pasangan kamu.
5. Iseng Mencoba Tantangan Baru
Beberapa masalah perselingkuhan tidak hanya di sebabkan oleh hal hal di atas. Terkadang cowok telah mempunyai pasangan yang cantik, baik, dan ramah pokoknya sempurna deh. Tapi masih adakan yang selingkuh ? nah perselingkuhan itu terjadi karena pasangan cowok ingin mencoba tantangan baru. Tetapi yang namanya perselingkuhan tetap tidak baik loh ya.
Nah penyebab-penyebab di atas adalah rangkuman dari artikelnine.blogspot.com, bagi kamu yang masih sering selingkuh atau yang masih mempunyai selingkuhan, segera deh untuk menghentikannya. Karena diselingkuhin itu rasanya pasti nggak enak banget.
0 Response to "Pernah Diselingkuhin Sama Kekasih ? Ini Mungkin Bisa Jadi Penyebab Kekasihmu Selingkuh. Cewek ArtikelNine !"
Posting Komentar